Wisata Alam Dusun Kutugan



Wisata Alam Dusun Kutugan.
                   Wisata Alam Dusun Kutugan ini terletak di perbatasan DIY dan Jawa tengah lebih Tepatnya yaitu Dusun Kutugan Desa pundungsari Kecamatan semin Kabupaten Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta,sebetulnya terdapat tiga dusun ditempat tersebut yaitu Dusun Kutugan,Tepus dan Jelok ketiga Dusun tersebut seolah menjadi kesatuan yg tidak terpisahkan karena letaknya yg tinggi dibandingkan dari dusun dusun lainnya,karena letaknya yang tinggi ini sangat menarik untuk dikunjungi bagi para traveler dan petualang alam,cuaca alam disini juga sangat dingin pada saat siang ataupun malam hari,untuk mencapai kesini bisa melewati dua jalur yaitu jalur dari kecamatan semin ke Dusun Kutugan atau jalur Kecamatan Ponjong ke Iromoko lalu ke Dusun Kutugan.yang bisa kita nikmati dari petualangan ini adalah Dusun ini masih asri dan hijau anda bisa menikmati Pegunungan ,air terjun,persawahan dan hal alam lainya.Kebudayaan local juga masih terjaga seperti Jlanturan dan Karawitan serta wayang Kulit sebagai kearifan lokal budaya masyarakat sekitar ,hiburan terbiasanya dipertunjukan pada saat ada hajatan atau peringatan hari besar ataupun pada saat ada permintaan dari masyarakat sekitar.Masyarakat sekitar juga sangat ramah dan menjunjung tinggi nilai nilai budaya jawa yang  kental serta orang Yogyakarta yang terkenal akan ramah dan sopan, so!anda sekali-kali bisa mampir kesini apabila berkunjung ke Jogja.
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar